Jambi, fakta.co – Provinsi Jambi merayakan hari jadinya ke 68 pada Senin, 6 Januari 2025. Momentum hari jadi ini, menjadi momentum evaluasi dan introspeksi atas apa yang telah dilakukan pemerintah terhadap masyarakat.
Muhammad Edwar Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Tanjab Timur mengatakan, di momentum hari jadi ini, banyak harapan masyarakat yang kedepannya ingin Jambi menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.
” Selalu menjunjung tinggi keharmonisan, menjalin kerukunan dan menjadi kota yang damai dan sejahtera, selalu dalam keberkahan Tuhan,”ucap Edwar.
Lanjut Edwar, dia merasa bangga dan cinta terhadap tanah kelahiran.
” Semangat selalu untuk memajukan daerah tercinta, dan bersinergi dan teruslah berkarya untuk kemajuan provinsi Jambi. Selamat memperingati HUT provinsi Jambi ke-68,”pungkas Edwar.(ono/adv)
Discussion about this post