Jambi, fakta.co – Hari Senen, tepat pada tanggal 6 Januari 2025 Provinsi Jambi genap berusia 68 Tahun. Tema yang diangkat pada HUT Provinsi Jambi tersebut adalah Jambi Mantap 2030 dan Menuju Indonesia Emas 2045 diharapkan menjadi acuan dan panduan dalam bekerja membangun daerah.
Dedy Ardiansyah, Kabid Transmigrasi Disnakertrans Jambi dalam kesempatan ini mengatakan 68 tahun Provinsi Jambi merupakan perjalanan yang panjang, penuh prestasi, dan memberikan kontribusi besar bagi kemajuan wilayah ini.
“Keberagaman adalah kekuatan. Provinsi Jambi telah mengukir kisah sukses dengan memelihara dan memajukan keberagaman ini,”ujar Dedy
Lanjutnya budaya yang kaya dan tradisi yang kuat telah menjadi sumber inspirasi bagi generasi muda di Provinsi Jambi.
“Menjadikan Provinsi Jambi sebagai jantung kreativitas dan inovasi yang terus berkembang.Bersyukur atas kemakmuran dan kemajuan yang telah dicapai bersama selama 68 tahun ini. Selamat HUT Provinsi Jambi ke-68!!,”pungkas Dedy.(Adv)
Discussion about this post